Selasa, 04 Desember 2018

Rasa-rasanya hampir semua orang punya media sosial ya ( orang yang bisa pake Smartphone tentunya, eh enggak dengan, bayi juga udah dibuatin ig oleh orangtuanya).

Kadang ya waktu kita habis untuk Online, entah kenapa memang berselancar di dunia maya membuat kita lupa waktu. Ada aja yang mau di kepoin. Ada aja yang mau diutak-atik. Aku ga bisa bohong sih, kalau aku anaknya medsos banget. Aku suka sekali berselancar di dunia maya. Pasti banyak juga kan dari kita melakukannya.
Tenang ga semua yang ada di media sosial khususnya Instagram nirfaedah. 

Aku punya Instagram agak lama ya, tahun 2014 atau 2015 gitu. Agak lama memang. Awalnya dulu Instagram adalah tempat kita upload foto. Ya sebatas itu. Makin kesini Instagram makin banyak diminati dan penggunanya juga semakin kreatif. Sampe-sampe ada istilah selebgram, endorse, paid promote dll, yang artinya Instagram bukan hanya tempat pamer Poto. Lebih dari itu Instagram adalah tempat berbagi inspirasi dan mencari inspirasi, bisa. Macam-macam ya, terserah kita sukanya apa. Selain itu bisa jadi lapak usaha juga, tempat nyari duit. Aku mau berbagi tentang akun-akun Instagram yang menginspirasi hidupku. Karena ada banyak hal yang bisa kita lihat di Instagram ada yang positif dan yang negatif, kenapa enggak kita follow akun-akun yang inspiratif.


Apa aja akun Instagram inspiratif versi aku. Ini dia :

1. @carajualan

Dari namanya kita udah tahu ya kalau akun ini adalah akun untuk belajar jualan. Benar saja, aku banyak belajar cara jualan online dari akun ini. Benar-benar membuka mata kita tentang jualan online. Sepertinya adminnya gak kehabisan ide untuk berbagi cara jualan. Ini bukan aku quote, buka deh. Yang dibahas benar-benar detail. Biasanya admin membuat caption yang mengundang followers untuk komentar, dan kita bisa belajar juga dari komentar-komentar yang ada.

2. @titikmulai

Akun ini tumbuh sebenarnya batu ya, batu beberapa bulan aja keknya. Tapi walaupun batu langsung digandrungi banyak followers. Ya gimana habis contentnya bagus. Akun ini cocok banget untuk yang baru mulai usaha. Jadi kalau kamu mau belajar usaha yuk kepoin.

3. @rintisan.id

Hampir sama dengan @carajualan dan @titikmulai, @rintisan.id ini juga akun untuk kamu yang sedang merintis usaha. Kontennya termuat banget. Keren. Captionnya inspiratif dan informatif. Sering ngasih tips dan motivasi juga. Jadi kalau aku sudah mulai lesu dalam usaha, aku biasanya buka akun-akun ini. Yuk kepoin juga.

4. @womenpreneur.id

Akun ini mirip-mirip juga sama yang 3 diatas, bedanya ini lebih spesifik ke cewek-cewek. Sama juga kontennya sweet banget, thema-thema pink dan putih gitu. Aku suka. Isi kontennya inspiratif, edukatif, dan informatif. Ada motivasi, ada tips and trik , quote, dan nasihat-nasihat bisnis untuk cewek-cewek yang menyukai dunia usaha.

5. @jouska_id

Kalau ini sih aku rasa kamu yang baca udah pada follow ya. Hehehe akun ini mah bukan rahasia lagi kerennya. Cocok sekali untuk kita yang mau belajar mengatur keuangan. Instastorynya walupun sampe titik-titik aku baca semuanya hahaha.
Semua tentang finansial dikupas tuntas, dan karena jouska suka berinteraksi dengan followers jadi hasil sharing followers jouska juga bisa dijadikan pelajaran hidup juga. Jadi untuk yang mau belajar tentang mengatur keuangan dan masih buta tentang finansial, recommended banget untuk di Follow.

6. @merryriana

Kali ini beda dengan 5 akun yang diatas. Ini adalah akun wanita inspirasional. Motivator wanita terkenal. Dikenal dengan mimpi sejuta dolar. Video dan foto motivasi yang disajikan makjleb semua. Menyentuh sanubari yang paling dalam. Asek. Tapi bener lho, kadang kalau aku lagi galau aku main ke akun ini, aku sampe kasih notifikasi lho, jadi kalau Merry Riana update di Instagram masuk ke pemberitahuan gitu. Biar ga ketinggalan.

7. @achasinaga

Nah ini beda lagi ya, Acha Sinaga adalah influencer fashion dan beauty, tapi ada banyak pelajaran hidup yang bisa kita ambil dari setiap postingannya. Acha Sinaga udah sering kok masuk tv, pernah main film dan FTV. Kalau sinetron ga tahu ya. Namun sekarang dia menjadi content creator lewat Instagram dan YouTube.  Aku salut sih, dia benar-benar membagikan pengaruh yang positif untuk anak-anak muda. Dia gak segan-segan mengajak followers untuk mendekatkan diri kepada Tuhan, saat banyak influencer yang ogah membagikan hal ini. Dia dan suaminya Andy Ambarita adalah pasangan yang inspiratif juga. Mereka sering berbagi tentang marriage life yang membuka pikiran kita. Oia, dia juga ga segan-segan lho membuka keseharian yang tidak sempurna, misalnya muka tanpa make up, disaat banyak orang yang berbondong-bondong menampilkan kesempurnaan hidup di medsos. Btw, outfit-outfit kak Acha Sinaga ini kece-kece banget. Hehehe

8. @bloggerperempuan

Ini wajib dong ya di pantengin kalau kamu merasa blogger dan perempuan. Asek. Karena sudah masuk ke dunia blogging rasa akun ini adalah akun wajib dibuka setiap hari. Kenapa? Karena contentnya gak pelit ilmu, terus captionnya mengajak interaksi dengan followers, sehingga blogger-blogger lain pasti komentar, dari komentar-komentar yang ada aku juga banyak belajar hehehe. Pokoknya akun ini tempat aku belajar ngeblog. Makasih min hehehe.
Oia, Feednya sweet banget, cewek banget. Aku suka.

9. @doyanbakingtips
Karena aku adalah ibu rumah tangga baru yang sedang ingin lebih pintar masak, jadi aku suka juga kepoin akun masak-memasak. Salah satunya @doyanbacking. Akun ini isinya resep-resep kue yang di repost dari followersnya. Lengkap banget, dari bahan-bahan sampe cara membuatnya. Aku senang sekali kalau ada yang suka berbagi hal bermanfaat begini. Lihat gambar-gambarnya bawaannya lavar hahaha dan rasanya pengen langsung eksekusi gitu.

10. @evevos.id

Ini adalah akun jualan onlineku Hehe
Aku lagi merintis usaha aksesoris handmade. Masih kecil-kecilan, dikerjakan sendiri olehku. Semuanya aku mulai dari nol. Belajarnya dari YouTube, Instagram dan blog. Kualitas fotoku belum sebagus yang lain, maklum masih pake hp. Cuma ya percaya diri ajalah berikan yang terbaik.
Pelan-pelan semoga semakin baik kedepannya hehehe kenapa ini termasuk akun Instagram wajib follow versi aku, karena akun ini saksi bisu perjuangan ku dalam usaha online. Aseeekkk.

Nah itu dia 10 akun Instagram inspiratif yang wajib follow versi aku. Jadi ga melulu Online itu negatif ya. Ada banyak hal yang bisa kita pelajari dari media sosial asal kita bisa pilih dan pilih apa yang mau kita follow dan baca. Kita juga bisa bagikan hal-hal positif di setiap postingan kita agar bermanfaat bagi orang lain.
Kalau kamu apa akun wajib follow versimu?


Cerita Vera Oktavia . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates